Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2025

Pesta Partangiangan Bona Taon 2025 :Punguan Simamora Debataraja Dohot Boru/Bere- Ibebere Se-Wilayah Bekasi Dan Pelantikan Pengurus Periode 2025-2028

Gambar
Foto : Lamsahat Simamora (Ketua panitia) Foto :  Lamsahat Saat Mangulosi  Kota Bekasi | marrosnews.com - Mengucap syukur dalam segala hal adalah dasar dari rasa persaudaraan orang Batak secara umum nya. Demikianlah acara Pesta Partangiangan Bona Taon Marga Simamora Debataraja Boru-Bere Ibebere Se-Wilayah Bekasi Raya (Kota & Kabupaten). Adapun Thema Pesta diambil dari ayat Alkitab Mazmur 133:1-3 (Tuhan Memberkati Persaudaraan Yang Rukun). Subtema "Mari Kita Tingkatkan Kerukunan Persaudaraan Untuk Membangun Keluarga Besar Simamora Debataraja". Acara di hadiri sekitar 2.500 orang berikut undangan yang hadir. Seperti biasanya acara pesta selalu diawali dengan kebaktian sebagai ucapan syukur atas penyertaan Tuhan dalam keluarga besar Simamora Debataraja Boru-Bere Ibebere Se-Wilayah Bekasi Raya. Setelah acara kebaktian dilanjutkan dengan makan bersama. Acara selanjutnya pelaksanaan acara Bona Taon sekaligus pelantikan pengurus periode 2025 - 2028. Disela...

Dua Pelaku Viral di Pasar Baru Bekasi Disikat Polisi

Gambar
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Binsar Hatorangan Sianturi mengatakan, pihak telah menangkap dua orang yang viral di Pasar Baru Bekasi. Keduanya mengamuk kepada pedagang dan menendang dagangannya. Polisi belum menjelaskan detail terkait motifnya. Namun diduga masalah pungutan kepada pedagang yang membuka lapak di sana. Dalam video itu, pria diduga preman meminta pedagang menutup lapaknya. "Sementara hasil pemeriksaan, positif sabu," kata Kasat ketika dikonfirmasi wartawan di Bekasi hari ini. Siang ini rencananya, polisi akan merilis keduanya di hadapan media di Kantor Polres Metro Bekasi Kota, Jalan Pangeran Jayakarta. (***) Foto: dokumentasi polisi #infobekasi #bekasi #pasarbaru

Bhabinkamtibmas Desa Danau Indah Polsek Cikarang Barat Menolong Perempuan Yang Melahirkan Seorang Diri

Gambar
Bekasi | marrosnews.com - Abdul Kohar selaku Bhabinkamtibmas Desa Danau Indah, Kapolsek Cikarang Barat, tiba-tiba mendapat panggilan darurat dari Linmas Desa, Pak Monon, pada sekitar pukul 02.00 WIB. Seorang perempuan bernama Wulan, yang menghuni kontrakan di Kp. Jarakosta Desa Danau Indah, sedang melahirkan seorang diri pada Rabu (03/04/25). Saat tiba di lokasi, Aiptu Abdul Kohar langsung memanggil bidan Ika yang rumahnya dekat dengan lokasi, namun bidan tidak sanggup menangani karena waktu melahirkan sudah terlalu lama dan ari-ari tidak bisa diangkat. Oleh karena itu perlu dilakukan tindakan lebih lanjut di rumah sakit. Aiptu Abdul Kohar kemudian mendatangi sopir ambulan Puskesmas Danau Indah, Bapak Iim, untuk meminta tolong mengantar ibu dan bayinya ke RSUD. Dengan menggunakan ambulan, ibu dan bayinya dibawa ke RSUD untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Saat ini, ibu dan bayinya sedang dalam penanganan rumah sakit. Hasil wawancara dengan perempuan tersebut, yang ber...